Headset AR Pertama Apple Meluncur di 2022?
November 28, 2021
Add Comment
Klaim tersebut berasal dari Ming-chi Kuo, analis TF International. Yang takdipungkiri kerap memberikan bocoran yang akurat terhadap produk-produk Apple.
Dalam pernyataanya, Headset ini bakal dilengkapi dua prosesor yang dimana salah satu diantaranya memiliki kemampuan komputasi setara dengan Apple M1. Sedangkan satu chip yang lain lebih berfungsi untuk hemat daya, serta mengurus input berbagai sensor yang ada di headset.
Spesifikasi lain, dikutip dari The Verge Kuo menerangkan jika perangkat ini akan mempunyai 6-8 modul optik yang bakal memberikan informasi secara melalui layar 4K OLED microdisplay buatan Sony.
Yang juga digaris bawahi oleh Kuo ialah soal kemampuan headset tersebut, yang dimana menurutnya bisa berfungsi tanpa tergantung perangkat lain, misalnya iPhone, atau bahkan perangkat lainya.
Baginya jika headset VR Apple ini akan ketergantungan dengan Mac atau Iphone misalnya,, Kuo menilai pertumbuhan produknya tiak akan maksimal.
Sebaliknya apabila headset tersebut memiliki ekosistemnya sendiri tanpa perangkat lain, akan jauh dapat memberikan pengalaman pengguna yang paling lengkap dan fleksibel, dan bakal menjadi alat komunikasi di masa depan setelah era ponsel.
Sebelumnya CEO Apple Tim Cook sendiri berulang kali mengungkapkan harapannya terhadap perangkat berbasis AR ini.
“Jika tujuan Apple adalah menggantikan iPhone dengan AR dalam 10 tahun ke depan, artinya Apple setidaknya harus menjual semiliar perangkat AR dalam 10 tahun ini,” tandas Kuo.