Molnupiravir Tiba Hari Ini, Menkes Sebut Bisa Cegah Pasien Covid-19 Masuk RS

Molnupiravir Tiba Hari Ini, Menkes Sebut Bisa Cegah Pasien Covid-19 Masuk RS
Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menyebut obat Molnupiravir produksi perusahaan raksasa farmasi Amerika Serikat yakni Merck, akan tiba di Indonesia pada hari ini.

"Hari ini kita akan datang Molnupiravir impor. Jadi kami akan simpan dulu, kalau nanti ada apa-apa, kami sudah siapkan obatnya," ujar Budi Gunadi di Kantor Presiden, Jakarta pada Senin, 3 Januari 2021.

Menurut Budi, Molnupiravir dapat diberikan kepada pasien Covid-19 bergejala ringan. Obat ini disebut dapat mencegah 50 persen kemungkinan seorang pasien Covid-19 masuk rumah sakit.

"Ini (Molnupiravir) terbukti bisa mengurangi laju masuknya ke rumah sakit untuk orang-orang yang terkena Covid-19 yang saturasinya masih di atas 94 persen," ujar Budi.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan bersama dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin melakukan lobi-lobi dengan Merck untuk mendapat Molnupiravir saat ke Amerika Serikat pada medio Oktober lalu.

Selain Molnupiravir, juga akan tiba Paxlovid, obat yang dikembangkan oleh merek dagang Pfizer. "Insyaallah di bulan Januari sudah bisa kami datangkan," ujar Budi.
Share This :
SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

Add Your Comments

bold <b>b</b>
italic <i>i</i>
underline <u>u</u>
HTML<code></code> use Parser

Emoticon
Parser
😊
😉
😀
😁
😎
😍
😜
😑
😇
💖
😯
😱
😭
👍
🍻